Toshiba Computer Systems Division (CSD), salah satu divisi dari Toshiba Singapore Pte Ltd, merayakan hari jadinya yang ke 25. Untuk merayakannya, Toshiba menghadirkan komputer unik yakni Libretto W100.
Libretto W100, merupakan konsep ultra-mobile PC masa depan. Produk yang mengombinasikan antara papan tulis, netbook dan smartphone ini memiliki bentuk serupa notebook namun dengan dua layar sentuh 7 inci.
Bila digunakan secara horizontal, layar bagian atas dapat berfungsi layaknya layar notebook atau netbook biasa. Adapun layar di bagian bawah bisa memunculkan keyboard virtual.
Keyboard tersebut bisa digeser dan dimodifikasi sesuai kebutuhan penggunanya. Jika tidak dibutuhkan, keyboard bisa dihilangkan dan layar dapat dimanfaatkan sebagai alat input berbasis sentuh (touchscreen).
Layar bagian atas dan bagian bawah tersebut bisa bekerja secara terpisah atau bisa pula digabung jika penggunanya membutuhkan tampilan yang lebih memanjang pada sistem operasi Windows 7 yang disediakan.
Jika digunakan secara vertikal, ultra mobile PC dengan prosesor Pentium Dual Core U5400 (1,2GHz dan L2 Cache 3MB), RAM 2GB, serta SSD 64GB tersebut bisa dipegang layaknya pengguna memegang buku atau majalah.
“Ide dari Libretto W100 adalah dari produk layar sentuh yang sedang marak di pasar,” kata Wong Wai Meng, Senior Product Marketing Manager of Computer Systems Division in Toshiba Singapore Pte Ltd, pada keterangannya, 7 Juli 2010.
Wai Meng menyebutkan, tren layar sentuh di smartphone akan bergeser ke mobile computing. “Meski demikian, karena produk ini sangat unik, kami hanya menyediakan sebanyak 1.000 unit saja untuk pasar Asia, termasuk Indonesia,” ucapnya.
Di Indonesia, Toshiba Libretto W100 akan hadir pada September mendatang dengan harga kisaran 1.349 dolar AS. • VIVAnews
0 Comments:
Post a Comment